Untuk 12 potong (resep diadaptasi dari majalah saji. untuk lebih jelasnya, silahkan lihat di majalah saji.)
Bahan Brownis Pisang Ketan Hitam:
· 150 gram margarine
· 125 gram gula pasir halus
· 150 gram coklat masak pekat, dilelehkan
· 100 gram pisang ambon, dihaluskan
· 3 butir telur
· 50 gram tepung terigu protein sedang
· 100 gram tepung ketan hitam
· 20 gram kenari, diiris halus untuk taburan
Cara Membuat Brownis Pisang ketan Hitam:
· kocok margarine dan gula pasir halus sampai lembut. masukkan coklat masak pekat leleh dan pisang ambon. kocok rata
· tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata bergantian dengan sebagian tepung terigu
· masukkan sisa tepung terigu dan tepung ketan hitam sambil diayak dan dikocok perlahan
· tuang diloyang 20x20x4 cm yang dioles margarine dan dialas kertas roti. tabur kenari.
· oven 35 menit dengan suhu 180 derajat celcius
Lihat Juga Resep Brownis lainnya:
·
Resep Brownis Pisang Ketan Hitam
4/
5
Oleh
hoki